Artikel Motivasi

Kamis, 25 Juli 2013
DIANTARA DOA-DOA MUSTAJAB
1. Doa setelah sholat tahajud 2. Doa setelah sholat dhuha 3. Doa menjelang berbuka puasa 4. Doa antara adzan & iqoma 5. Doa antara dua khutba jum'at 6. Doa dipenghujung hari juma'at (ba'da asyar) 7. Doa dikalla turun hujan 8. Doa dikalla mendengar kokok ayam (diriwayatkan ayam adalah hewan yg dapat melihat malaikat) / waktu subuh 9. Doa imam &kholifah/­pemimpin yang adil 10. Doa orang yg ter dzolimi 11. Doa orang tua kepada anaknya Adapun orang yang di doakan oleh para malaikat : 1. Orang yg selalu ber sholawat 2. Orang yg berada di shaf terdepan sholat 3. Orang yg merapatkan dan meluruskan shaf sholat 4. Wanita yg hamil 5. Wanita yg merawat anaknya/balita 6. Orang yg mendoakan orang lain 7. Orang yg duduk menunggu sholat 8. Orang yg tidur dalam keadaan suci 9. Orang yg membesuk orang sakit Adakah kita termasuk di dalamnya? Semoga kita termasuk golongan orang-orang yang dicintai Allah.. Aamiin..
posted by honeybanny @ 11.30   0 comments
Selasa, 15 Januari 2013
MENGAPA RIDHO SUAMI ITU SYURGA BAGI PARA ISTRI
1.) Suami dibesarkan oleh ibu yang mencintainya seumur hidup. Namun ketika dia dewasa, dia memilih mencintaimu yang bahkan belum tentu mencintainya seumur hidupmu, bahkan sering kala rasa cintanya padamu lebih besar daripada cintanya kepada ibunya sendiri. 2.) Suami dibesarkan sebagai lelaki yang ditanggung nafkahnya oleh ayah ibunya hingga dia beranjak dewasa. Namun sebelum dia mampu membalasnya, dia telah bertekad menanggung nafkahmu, perempuan asing yang baru saja dikenalnya dan hanya terikat dengan akad nikah tanpa ikatan rahim seperti ayah dan ibunya. 3.) Suami ridha menghabiskan waktunya untuk mencukupi kebutuhan anak-anakmu serta dirimu. Padahal dia tahu, di sisi Allah, engkau lebih harus di hormati tiga kali lebih besar oleh anak-anakmu dibandingkan dirinya. Namun tidak pernah sekalipun dia merasa iri, disebabkan dia mencintaimu dan berharap engkau memang mendapatkan yang lebih baik daripadanya di sisi Allah. 4.) Suami berusaha menutupi masalahnya dihadapanmu dan berusaha menyelesaikanny­a sendiri. Sedangkan engkau terbiasa mengadukan masalahmu pada dia dengan harapan dia mampu memberi solusi. padahal bisa saja disaat engkau mengadu itu, dia sedang memiliki masalah yang lebih besar. namun tetap saja masalahmu di utamakan dibandingkan masalah yang dihadapi sendiri. 5.) Suami berusaha memahami bahasa diammu, bahasa tangisanmu sedangkan engkau kadang hanya mampu memahami bahasa verbalnya saja. Itupun bila dia telah mengulanginya berkali-kali. 6.) Bila engkau melakukan maksiat, maka dia akan ikut terseret ke neraka karena dia ikut bertanggung jawab akan maksiatmu. Namun bila dia bermaksiat, kamu tidak akan pernah di tuntut ke neraka karena apa yang dilakukan olehnya adalah hal-hal yang harus dipertanggung jawabkannya sendiri.
posted by honeybanny @ 06.56   0 comments
Jumat, 07 Desember 2012
Manfaat Telur Ayam Kampung
Sebenarnya telur ayam kampung sangat bermanfaat bagi kesehatan dan kebugaran tubuh manusia. Tidak hanya daging ayam kampung saja yang memiliki manfaat yang baik bagi tubuh manusia. Namun beberapa ahli menyimpulkan kalau telur ayam kampung juga banyak memiliki manfaat positif bagi tubuh manusia. Sebagian orang percaya kalau telur ayam kampung itu dapat menjaga daya tahan tubuh dan sebagian orang lainnya percaya kalau telur ayam kampung juga dapat menambah vitalitas seorang pria. nah apa sih sebenarnya manfaat yang dapat yang didapat apabila mengonsumsi telur ayam kampung itu. menurut beberapa peneliti manfaat telur ayam kampung itu sendiri sangat banyak, diantaranya : Memperkuat urat syaraf. Dapat menyembuhkan penyakit jantung koroner, kencing manis, maag atau usus besar. Membantu mengatasi kelelahan dan kecapaian tubuh, namun tidak dapat mengatasi seluruhnya karena badan masih membutuhkan waktu untuk mengistirahatkan organ tubuh. Selain mengandung sumber energi juga mengandung sumber protein yang cukup. Energi yang dipakai untuk mengganti energi yang digunakan aktifitas dan berfikir sedangkan proteinnya diperlukan untuk mengganti bagian organ yang rusak. Mempunyai kandungan kolesterol (pada kuning telur) cukup tinggi. Bagi yang mempunyai hipertensi atau hiperkolesterolemia (kandungan kolesterol dalam darah yang tinggi) harus hati – hati mengatur konsumsinya. Mengecilkan pori-pori kulit, mengencangkan kulit, melembabkan kulit, mengurangi radang kulit. Tidak hanya itu manfaat telur ayam kampung juga diyakini dapat menyembuhkan beberapa penyakit, apa saja penyakit yang bisa sembuh apabila mengkonsumsi telur ayam kampung. diantaranya dapat menyembuhkan : Radang tenggorokan. Batuk. Paru Paru. Ginjal. Saluran kencing. Jadi selain mempunyai manfaat yang banyak telur ayam kampung juga mampu menyembuhkan penyakit penyakit yang sering terjadi pada manusia. vivanews.com
posted by honeybanny @ 04.58   0 comments
9 Prinsip Membangun Kesuksesan Hidup
Hari ini kita akan mempelajari Peta Hidup untuk meraih kesuksesan yang menjadi impian kita. Peta Hidup ini dituangkan dalam 9 Prinsip Membangun Kesuksesan Hidup, berikut point-point-nya: Tetapkan tujuan yang ingin anda capai, ciptakan suatu citra (image) tentang diri anda 10 tahun yang akan datang. Susunlah rencana untuk 10 tahun kehidupan anda ke depan. Kehidupan anda terlalu berharga untuk dibiarkan meluncur sendiri tanpa rencana, tuliskanlah diatas kertas apa yang anda ingin capai lalu wujudkan dalam kerjaan anda, keluarga anda, dan kehidupan sosial anda. Serahkan diri kepada keinginan-keinginan anda. Tetapkan tujuan-tujuan supaya energi anda lebih banyak dan terfokuskan, yaitu tujuan-tujuan untuk bisa berprestasi lebih banyak sehingga temukanlah kenikmatan hidup yang sebenarnya. Jadikanlah tujuan-tujuan anda itu sebagai “Pilot Otomatis” anda, jika tujuan-tujuan ini terserap dalam diri anda maka anda akan termudahkan dalam mengambil keputusan-keputusan yang tepat dalam mencapai tujuan yang anda ingnkan. Capailah tujuan-tujuan anda dengan maju selangkah demi selangkah, Anggaplah pekerjaan apapun yang anda laksanakan betapapun remehnya jadikan itu sebagai batu loncatan untuk maju. Usahakanlah setiap harinya anda mendapatkan manfaat dari apa yang anda kerjakan hari itu. Setiap detik setiap hembusan nafas anda adalah penentu dari hasil akhir tujuan-tujuan anda. Ambillah jalan lain kalau jalan yang nada tempuh buntu. Tapi jangan tinggalkan tujuan utama anda. Investasikan diri anda, belilah hal-hal yang dapat meningkatkan mental dan efisiensi anda. Tanamkan jiwa yang penuh dengan gagasan-gagasan yang luar biasa super disetiap gerak anda. Selalulah ingat dan percaya kepada Tuhan, serahkan tujuan dan harapan anda kepadaNya. Karena bisa jadi apa yang anda anggap baik belum tentu hal itu sepenuhnya baik untuk anda. Berdo’a dan berusaha dengan baik dalam menjalaninya adalah jalan terbaik untuk menemukan tujuan akhir yang bahagia dalam hidup anda. Bagaimanakah dengan Peta Hidup yang anda miliki?
posted by honeybanny @ 04.54   0 comments
Seni Membangun Jaringan
Seni Membangun jaringan adalah suatu seni karena tidak ada rumusan pasti tentang cara membangunnya. Membangun jaringan itu hal yang sangat rumit. Tidak sekedar menjalin atau merajut. Jaringan juga bukan sekedar kumpulan daftar nama atau urutan abjad dari relasi kita, teman kita, atau siapapun yang berhubungan dan kita. Kita bisa mengumpamakan jaringan seperti sebuah taman bunga yang penuh dengan aneka jenis tanaman. Keindahan dan kesuburannya tergantung pada kita sendiri sebagai tukang kebun. Sebagai tukan kebun, kita harus merancang landscape-nya dan menentukan komposisi tanaman di dalamnya. Kemudian, kita juga harus memelihara dan merawat setiap tanaman agar tumbuh subur dan berbuah pada masanya dengan penuh kasih dan kepedulian. Beberapa tanaman mungkin perlu disiram, yang lainnya perlu dipupuk, atau sebagian lain perlu dipangkas atau bahkan dicabut agar tidak merusak tanaman lainnya. Bila kita tidak merawatnya, taman kita menjadi penuh dengan semak belukar. Taman tidak bisa menghasilkan bunga-bunga indah atau buah-buahan segar. Taman tidak berkembang dan tanaman tidak tumbuh dengan subur. Memang seperti itulah jaringan kehidupan yang kita miliki. Jika kita mengembangkan dan merawatnya, suatu saat kita akan menikmati hasilnya pada kehidupan kita selanjutnya. Dan dalam membangun, mengembangkan serta merawat suatu jaringan itu diperlukan sarana. Sarana itu bernama komunikasi. Dalam berkomunikasi, ada beberapa hal penting yang perlu kita perhatikan, salah satunya adalah pemilihan kata. Jika pemilihan kata yang digunakan keliru, orang yang kita ajak berkomunikasi akan enggan untuk membangun hubungan dengan kita. Ini bukan hanya berlaku dalam ruang lingkup dunia kerja, melainkan seluruh aspek hidup kita. Selain pemilihan kata, pemilihan intonasi yang tepat juga sangat penting. Meskipun kita mempergunakan kata-kata yang bagus dan menarik, intonasi yang salah akan membuat kata-kata tersebut memiliki arti yang berbeda. Etika dalam membangun Jaringan 1.Mengenali dengan siapa kita sedang berhubungan, karena dengan sendirinya kata-kata dan intonasi yang kita gunakan akan diselaraskan dengan orang yang kita ajak berkomunikasi tersebut. 2.Cara kita melakukan pendekatan. Kadang kala ada orang-orang yang ingin langsung akrab ketika pertama kali berkenalan sehingga orang yang diajak bergaul merasa risih (pendekatan dirasa berlebihan). Akibatnya, kualitas hubungan yang diharapkan tidak akan terwujud. 3.Ketika kita mengajukan pertanyaan atau lontaran, ajukanlah pertanyaan atau lontaran yang sesuai dengan kualitas hubungan yang sudah terbangun saat itu. Pertanyaan yang bersifat pribadi yang dilontarkan kepada orang yang belum terlalu dekat dengan kita dapat membuat orang yang bersangkutan menarik diri. 4.Belajar menyetujui pendapat orang lain -Terkadang tidak cukup hanya dengan anggukan kepala, ada beberapa orang yang lebih yakin melanjutkan komunikasi dengan kita ketika ada sebuah ucapan persetujuan yang muncul dari mulut kita. -Tidak terburu mengawali kalimat dengan mengatakan “tidak setuju” pada orang lain ketika ada yang berbeda pendapat dengan kita, kecuali betul-betul mutlak keliru. -Menahan diri untuk tidak berdebat. Bagaimanapun berdebat itu menjatuhkan lawan, sedang berdiskusi itu menyeleseikan persoalan. 5.Belajar mendengar Allah SWT menciptakan manusia dengan dua telinga dan satu mulut. Hal ini berarti kita di ajari untuk lebih banyak mendengar. Karena itu akan membuka peluang bagi kita untuk menemukan celah dalam berkomunikasi lebih lanjut dengan orang lain. Aspek lainnya terdiri atas beberapa langkah, seperti: • Menyapa (dengan senyum, ramah dan tulus) setiap orang yang berada dalam jarak kurang dari 1 meter dengan kita (di bis, kereta api, pesawat udara, atau dalam lift, dan lain-lain) • Menyebarkan kartu nama ke setiap orang yang baru Anda kenal, • Hadiri setiap undangan pesta atau pertemuan apa saja (bahkan melayat orang meninggal atau menjenguk orang sakit). • Berkenalanlah. Hal yang terburuk yang dapat terjadi adalah orang tersebut tidak merespon Anda (dan biasanya ini sangat jarang terjadi). Kalau Anda tulus mengajak berkenalan tanpa bermaksud mencari keuntungan atau seakan memanfaatkan dia, setiap orang akan membalas sapaan tulus yang Anda berikan. • Prospekting harus dilakukan setiap saat. Kita harus mengulang-ulang proses ini sampai kita mahir dan menjadilan hal tersebut sebagai kebiasaan baru). Hal-Hal yang perlu kita perhatikan dalam membangun jaringan. Menurut pengalaman mereka yang sukses, untuk menjadi sukses kita harus bergaul dengan mereka yang sukses. Charles-Albert Poissant dalam bukunya yang berjudul Rahasia Keberhasilan 10 Jutawan Terkemuka Dunia memberikan kesimpulan bahwa untuk menjadi seperti para jutawan terkemuka, kita harus mengembangkan jaringan karena jaringan akan membantu kita menaiki jenjang sukses lebih cepat daripada yang kita bayangkan. Walaupun begitu, kita hendaklah berhati-hati dalam memilih teman, terutama yang ada hubungannya dengan bisnis. Hindarilah orang-orang yang selalu gagal, manipulator (selalu bersiasat dengan manuver yang tidak beres untuk mencari keuntungan sendiri atau menipu), dan orang yang selalu berpikiran picik. Hindarilah mereka yang selalu pesimis dan berpikiran negatif. Dengan bersekutu dengan orang yang selalu berhasil peluang berhasil kita menjadi jauh lebih besar. Oleh karena itu, kalau kita ingin maju, bergabunglah dengan orang yang berpandangan jauh ke depan (visioner). Memelihara Jaringan Pada dasarnya ada dua cara untuk tetap memelihara dan merawat jaringan kita, yaitu cara proaktif dan cara positif-reaktif. Cara proaktif berarti kita secara rutin dan terus menerus memelihara dan berusaha menghubungi jaringan kita secara kreatif. Pada dasarnya menjadi tanggung jawab kita untuk selalu memberi perhatian sehingga jaringan kita menyadari bahwa kita masih menjadi relasinya. Kita harus memiliki daftar atau kalender peristiwa penting bagi jaringan kita, seperti hari ulang tahun, ultah pernikahan, atau ultah anaknya, hari-hari besar seperti hari raya keagamaan, dan sebagainya. Cara paling mudah, cepat, dan cukup akrab adalah dengan menggunakan telepon. Buatlah daftar orang-orang yang perlu kita telepon, misalnya minimal 5 orang per hari. Manfaatkan buku telepon secara kreatif. Bagi orang yang aktif di dunia cyber bisa menggunakan segala fasilitas cyber yang dimilikinya. Sedangkan cara positif-reaktif berarti kita selalu merespon atau menanggapi secara positif dan melakukan kontak kepada jaringan atas berbagai peristiwa penting atau perubahan situasi yang dialami oleh jaringan kita. Berbagai informasi penting ini dapat kita peroleh melalui jaringan kita yang lain atau dari yang bersangkutan, dari surat kabar, televisi atau radio (jika jaringan kita pejabat, selebriti, atau public figures lainnya). Amati berbagai peristiwa penting dan perubahan yang terjadi dalam komunitas dalam jaringan kita. Tunjukkan perhatian bahwa kita peduli dengan peristiwa yang terjadi dalam jaringan kita. Bahkan kita harus siap membantu dengan tulus dan semampu kita dengan memberikan dukungan moril maupun materiil. Sebuah jaringan akan selalu memperluas cakrawala dan wawasan kita. Semakin banyak kita berteman, semakin banyak kita membangun jaringan dengan orang lain (dalam kualitas yang lebih baik dari biasanya), kesempatan untuk meraih kesuksesan juga semakin besar. Karenanya, jangan pernah membatasi diri; bukalah hati Anda selebar-lebarnya dan milikilah sahabat sebanyak mungkin. Pastikan Anda menjadi sahabat bagi banyak orang, karena dengan demikian akan ada banyak orang yang menjadi sahabat bagi Anda.
posted by honeybanny @ 04.53   0 comments
About Me

Name: honeybanny
Home: Pekalongan, jawa tengah, Indonesia
About Me: Saya terlahir dalam keluarga yang sangat sederhana namun bersahaja, saya terlahir dalam keluarga pegawai negeri sipil and bukan anak orang kaya.. saya akan lebih tertarik pada perempuan yang penurut dan tidak banyak menuntut , kalo bisa yang mengenakan jilbab.
See my complete profile
Previous Post
Archives
Chat with me


ShoutMix chat widget

Free Blog Calendar

Search JavaScript Kit:

This free script provided by
JavaScript Kit

Locations of visitors to this page
Links